Back

Tips Mudah Agar Mesin DTF UV Lebih Awet dan Tahan Lama

Tips Mudah Agar Mesin DTF UV Lebih Awet dan Tahan Lama

Sublimprint.com – Custom merchandise yang menggunakan mesin DTV UV itu memang saat ini sedang banyak di perbincangkan oleh kalangan pelaku bisnis sablin .

Mengapa mesin UV begitu populer di kalangan para pelau usaha ? Sebab proses produk menggunakan mesin yang satu ini jauh lebih cepat dan bisa dibilang sangat mudah dalam pengoperasianyya.

Anda hanya cukup nge-print desain gambar saja di media kertas film atau PET Film, kemudian dilaminasi, setelah itu tempelkan ke media yang akan digunakan.

Baca Juga : Jasa Print Sublim Murah di Jakarta

Spesialnya lagi metode yang satu ini tidak lagi benar-benar menggunakan proses pengepresan, sehingga untuk biaya produksinya pun jauh lebih hemat, dan yang pasti hasilnya jauh lebih berkualitas serta tahan lama dan awet.

Namun, ada beberapa hal-hal yang harus anda perhatikan dengan betul supaya mesin UV bisnis anda tetap memiliki performa yang sangat baik dan juga hasil print-nya berkualiats. Berikut dibawah ini penjelasan selengkapnya yang wajib anda ketahui khususnya bagi para pelaku bisnis .

Perhatikan Printhead
Printhead itu merupakan elemen vital yang ada didalam mesin . Fungsi printhead sendiri untuk mengeluarkan tinta print ketika proses pengeprint-an selesai. Printhead ini sebenarnya cukup sensitive sekali dan bahkan mudah rusak.

Sebab itulah sangat penting sekali untuk menjaga serta printhead dengan baik dan benar supaya tetap awet dan juga berfungsi dengan baik.

Cara untuk mengatasi printhead agar tidak mengalami masalah yaitu anda harus selalu membersihkannya dengan menggunakan clean printhead, setelah itu lakukanlah cek nozzle sebelum melakukan proses pencetakan.

Gunakan Tinta Khusus UV
Untuk menghasilkan hasil print yang sempurna, anda harus menggunakan jenis tinta yang sesuai dengan mesin print anda. Jangan sampai anda salah memilih jenis tinta yang akan digunakan, sebab akibatnya akan sangat fatal!

Tinta khusus UV memang sudah didesain dengan sedemikian rupa supaya bekerja dengan baik, sehingga resiko masalah kerusakan pada printhead bisa dihindari. Hasil print-nya pun berkualitas dan konsisten.

Software
Software sendiri adalah bagian yang terpenting dari sebuah proses digital. Sebab, tahapan proses itu tergantung pada kualitas dan juga performa dari software-nya. Maka dari itu, anda harus memeperhatikan betul-betul software yang digunakan selalu dalam kondisi terbaru supaya selalu dalam performa yang baik tanpa adanya gangguan teknis apapun.

Nah, itulah beberapa tips dan juga beberapa hal-hal yang perlu anda perhatikan supaya mesin DTF UV lebih tahan lama dan awet. Selain itu juga, performa mesin bisa menghasilkan sebuah produk yang sangat baik dan berkualitas. Disis lain bisa meminimalisir kesalahan-kesalahan dalam proses pengerjaan printing digital yang mengurangi margin eror.